Motorola Moto E juga Akan Mendapat Android Lollipop | Ini Buktinya!

0
Motorola Moto E juga Akan Mendapat Android Lollipop | Ini Buktinya!
Motorola Moto E juga Akan Mendapat Android Lollipop | Ini Buktinya! - Setelah sebelumnya Asus melalui facebook resminya mengatakan bahwa semua produk Asus Zenfone akan mendapatkan Android Lollipop, kini facebook resmi motorola yang juga mengkonfirmasi bahwa Motorola Moto E akan mendapat firmware Android 5.0 Lollipop. 

Inilah bunyi konfirmasi resmi dari pihak motorola mengenai Android Lollipop di Moto E :
"Motorola Moto E adalah ponsel android termurah yang dipastikan akan mendapatkan upgrade OS terbaru yakni Lollipop. #motoFact — bersama Azho Anwar dan Fadli Dzil Ikram."

Tentunya berita ini sangat menggembirakan bagi anda para pengguna smartphone motorola Moto E. Karena anda akan selalu mendapatkan firmware yang up to date dari google. Namun sebenarnya ini tak hanya kabar gembira bagi anda pengguna Moto E, karena sebagian besar smartphone buatan Motorola yang mulai keluar 2013 akan mendapatkan upgrade ke android Lollipop. Berikut daftar - daftar nya :
  • Motorola Moto X (2013)
  • Motorola Moto X (2014)
  • Motorola Moto G (2013)
  • Motorola Moto G (2014)
  • Motorola Moto G versi 4G LTE
  • Motorola Moto E
  • Motorola Droid Ultra (2013)
  • Motorola Droid Maxx (2013)
  • Motorola Droid Mini (2013)

Meskipun peredarannya terbatas di indonesia, namun Motorola merupakan partner ke dua dari google setelah Nexus. Jadi dengan memakai produk motorola, anda akan selalu di jamin selalu update dengan versi - versi android terbaru. Bagaimana, semakin tertarik membeli Moto E? :)
Share :

Komentar Facebook:

0 Komentar Blog:

Postingan Populer

Total Tayangan Halaman